Bapenda Karawang : Realisasi PAD Capai Rp. 836,6 Miliar atau 73,6 %
KARAWANG - Badan Pendapat Daerah (Bapenda) Kabupaten Karawang, menyampaikan pendapatan asli daerah hingga 22 Agustus 2022 sudah mencapai 73,16 persen atau Rp836,6 miliar. "Dengan realisasi itu, kami optimistis target PAD (pendapatan asli daerah) tahun ini yang mencapai Rp1,14 triliun bisa tercapai," kata Sekretaris Bapenda Kabupaten Karawang Sahali di Karawang, Selasa. Ia optimistis target PAD itu dapat tercapai karena realisasi hingga Agustus ini cukup bagus, mencapai Rp1,14 triliun. Namun dalam pembahasan anggaran perubahan, terjadi peningkatan target, bertambah 36 miliar atau 3,15 persen. Menurut dia, PAD Karawang banyak disumbang dari Pajak Bumi Bangunan (PBB) yang kini capaiannya sudah melebihi target. Pendapatan dari PBB, kata dia, hingga kini realisasinya sudah mencapai Rp377,6 miliar atau 100,29 persen dari target yang mencapai Rp376,5 miliar. Sahali menyebutkan capaian realisasi PBB ini terjadi akibat pergeseran jatuh tempo. "Pada tahun sebelumnya jatuh tempo September. Sekarang diterapkan jadi ada dua jatuh tempo, pada Juni dan September," kata dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: